Apple Ajukan Paten Bisa Nge-charge iPhone dan iPad di MacBook

Di masa yang akan datang, kalian mungkin bisa menaruh iPhone, AirPods, atau Apple Watch di atas MacBook untuk mengisi ulang baterainya. 

Fungsi ini didaftarkan Apple dalam pengajuan paten terbarunya.

Informasi ini pertama kali diungkap oleh PatentlyApple

Dalam pengajuannya ke United States Patent and Trademark Office (USPTO), paten tersebut diberi judul 'Inductive charging between electronic devices' atau pengisian daya induktif antar perangkat elektronik. 

Sketsa gambar paten memperlihatkan bagaimana fitur reverse wireless charging ini bekerja.

"Kumparan induktif mungkin memiliki dua atau lebih mode operasional, termasuk mode operasional penerimaan daya untuk menerima daya secara wireless dan mode operasional transmisi daya untuk daya transmisi wireless. 

Perangkat elektronik mungkin juga memiliki pengontrol yang digabungkan ke koil induktif untuk memilih salah satu mode operasional," demikian disebutkan dalam deskripsi paten.


Sederhananya, seperti terlihat pada gambar, iPhone dan Apple Watch bisa diisi ulang baterainya hanya dengan menempatkannya sandaran tangan MacBook. 

Gambar lain menunjukkan iPad dan iPhone sedang di-charge dengan cara meletakkannya di tutup MacBook. 

Deskripsi tersebut juga menggambarkan iPhone dengan iPhone bisa saling mengisi daya dengan fungsi reverse wireless charging.

Meski mengesankan, sebenarnya fungsi semacam ini sudah banyak ditemui di ponsel Android kelas flagship. 

Misalnya, ponsel dengan reverse wireless charging memungkinkan mengisi daya aksesori seperti earbud hanya dengan menempelkannya di belakang ponsel.

Tapi tentu saja akan menyenangkan jika kemampuan ini juga ada pada MacBook, iPhone, dan iPad. 

Namun untuk menghadirkan fitur ini, akan ada banyak tantangan teknik yang harus ditangani Apple terlebih dahulu.


Dan karena MacBook dan iPad memiliki desain yang serba logam, pengisian daya secara wireless tidak mungkin dilakukan di sini. Jadi, Apple mungkin harus melakukan perombakan desain besar-besaran atau bahkan beralih kembali menggunakan plastik untuk MacBook-nya (bahkan iPad dan iPhone) untuk menghadirkan dukungan reverse wireless charging pada laptop, ponsel, dan tabletnya.

0 komentar: