Surprise! Among Us Bisa Dimainkan di Nintendo Switch
Kejutan datang dari Nintendo. Perusahaan game asal Jepang ini baru saja mengumumkan game fenomenal Among Us hadir di Nintendo Switch.
Selama ini, Among Us eksklusif hanya bisa dimainkan di smartphone atau PC.
Jadi, ini adalah pertama kalinya Among Us tersedia di konsol.
Lagipula wajar jika Nintendo berminat memboyongnya, karena Among Us memang cocok masuk di deretan game Nintendo.
Karena Among Us sudah bisa dimainkan di Switch, maka para gamer Switch pun bisa mengakses Airship, map terbaru pertama yang diumumkan InnerSloth saat perhelatan Game Awards pekan lalu.
Dikutip dari The Next Web, game yang diluncurkan pada 2018 ini mendadak populer di tahun ini para streamer Twitch.
Popularitasnya kian meledak di tengah pandemi karena orang-orang yang berdiam di rumah mencari hiburan.
Dari orang biasa sampai selebritis dan orang-orang terkenal keranjingan memainkannya.
Salah satu aspek penting dari game ini dan menambah daya tariknya adalah komunikasi yang bisa berlangsung sangat seru.
Belum jelas bagaimana aspek komunikasi Among Us di Switch akan berfungsi.
Untuk diketahui, Switch tidak punya fungsi built-in voice chat.
Orang akan berasumsi bahwa voice chat apa pun akan ditangani melalui aplikasi Switch Online, tetapi itu pun dengan asumsi semua orang yang memainkan game menggunakan Switch Online.
Selain itu, pilihan komunikasi lainnya mungkin chat berbasis teks juga bisa menjadi pilihan.
Among Us sekarang sudah tersedia di Nintendo Store seharga USD 5 (Rp 70 ribuan).
Permainan Among Us di Switch juga mendukung fungsi crossplay dengan para gamer yang memainkannya di PC dan perangkat mobile.
0 komentar: