Foto Menakjubkan Bumi Terbit di Bulan

Earth rise adalah sebutan untuk beberapa foto Bumi yang seakan terbit dari cakrawala atau langit Bulan.

Sebuah foto NASA memperlihatkan foto bak earthrise yang diambil dari Lunar Orbiter 1, wahana antariksa tanpa awak pertama yang diluncurkan ke Bulan pada 10 Agustus 1966. (Foto: NASA / NASA / AFP)

Momen Bumi bagaikan terbit dari cakrawala Bulan, sebagaimana diabadikan kru dalam misi Apollo 8 pada Desember 1968.

Earthrise lain dari planet Bumi yang terlihat dari Apollo 11, sebelum Neil Armstrong dan Edwin "Buzz" Aldrin Jr meninggalkan Lunar Module dan menjejakkan kaki di permukaan Bulan pada tahun 1969.

Modul antariksa dari Apollo 11 di orbit Bulan. Di kejauhan tampak Bumi yang bagaikan sedang terbit di cakrawala Bulan.

Foto earthrise ketika Bumi muncul di cakrawala Bulan, sebagaimana terlihat oleh kru dalam misi Apollo 15 pada tahun 1971.

Satu lagi foto earthrise yang diambil dari dari Lunar Module Apollo 11.

0 komentar: