Tantang Spotify dan Apple, YouTube Music Bikin Banyak Fitur
Google dikabarkan tengah bekerja keras untuk menghadirkan banyak fitur yang berguna ke aplikasi YouTube Music.
Upaya ini dilakukan agar YouTube Music dapat bersaing dengan Spotify dan Apple Music.
Dilansir dari PhoneArena, fitur baru yang mungkin akan segera hadir adalah memungkinkan pengguna untuk membagikan lagu yang sedang mereka dengarkan ke akun Instagram ataupun Snapchat.
Meskpun fitur ini belum tersedia, namun sudah terlihat di aplikasi YouTube Music jika pengguna menginstall Snapchat atau Instagram di perangkat Android.
Jika memiliki versi terbaru, pengguna dapat menemukan tombol 'share' memiliki dua pilihan baru untuk dibagikan yakni 'Stories Instagram' dan 'Stories Snapchat'.
Dengan kemampuan ini, Instagram pun juga dapat memberikan link bagi pengguna yang melihat postingan lagu dari YouTube Music agar langsung diarahkan ke akun YouTube tersebut.
Selain itu, melansir dari 9to5google, YouTube Music juga akan menawarkan playlist' Year in Review', sebuah fitur yang dapat 'menghidupkan' kembali lagu-lagu top yang sering didengarkan sepanjang satu tahun.
Fitur tersebut sudah tersedia di aplikasi Spotify dan Apple Music.
Dan ini pun pastinya akan disambut baik oleh pengguna YouTube Music di mana dalam dua tahun pertama peluncurannya belum ada fitur tersebut.
Salah satu pengguna sudah menerima playlist yang muncul di bagian atas halaman beranda berjudul 'My 2020 Year in Review'.
Selain itu YouTube Music juga akan menampilkan artis mana saja yang disertakan dalam playlist.
Tak jelas apakah dan kapan YouTube Music akan memperkenalkan fitur-fitur baru tersebut akan tetapi kemungkinan besar akan tersedia secara luas dalam waktu dekat ini.
0 komentar: