Bir 'Zombie' Ini Terbuat dari Otak Sungguhan!
Siapa yang tak kenal dengan serial televisi horor populer di Amerika berjudul ‘The Walking Dead’, yang menceritakan kisah mengerikan tentang serangan zombie. Dalam rangka merayakan seri terakhirnya, sebuah perusahaan bir pun menciptakan varian bir baru yang cukup unik sekaligus ekstrim.
Dilansir Foodbeast, sebuah perusahaan bir yang berbasis di Philadelphia bernama Dock Street Brewey menciptakan varian bir baru yang terbuat dari otak sungguhan. Eits, jangan panik dulu karena bir ini bukanlah terbuat dari otak manusia seperti dalam film zombie, melainkan otak kambing.
Bir bernama ‘Dock Street Walker’ ini terbuat dari otak kambing yang sudah diasapkan terlebih dulu untuk menambah aroma pada bir ini. Selain itu, untuk menambah sensasi layaknya zombie, bir ini pun berwarna merah layaknya darah.
Warna merah darah tersebut pun didapatkan dari buah cranberry organik. Bahan-bahan lainnya yang digunakan untuk membuat bir ini di anatarnya adalah gandum dan barley. Bir ini sendiri mengandung 7.2% alkohol.
Bir ini rencananya akan dirilis pada 30 Maret mendatang, bersamaan dengan penayangan episode final dari ‘The Walking Dead’. Ada yang berani mencobanya.
0 komentar: