Fitur Baru WhatsApp Ini Hampiri Galaxy Z Fold 3 & Galaxy Z Flip3 Duluan

WhatsApp akhirnya meluncurkan fitur barunya yang memungkinkan pengguna memindahkan riwayat chat antara sistem operasi yang berbeda. 

 

Menariknya, fitur ini akan hadir perdana di Samsung Galaxy Z Fold3 5G dan Galaxy Z Flip3 5G yang diumumkan semalam.

 

Fitur baru ini memungkinkan pengguna untuk memindahkan chat, foto, memo suara, dan konten lainnya dari WhatsApp di Android ke iOS atau sebaliknya. 

 

Ini merupakan salah satu fitur yang sering diminta oleh pengguna dan kehadirannya telah lama dirumorkan.


Sebelum ada fitur transfer antar platform ini pengguna WhatsApp hanya bisa memindahkan chat dari ponsel Android ke ponsel Android, atau dari iPhone ke iPhone. 

 

Dengan fitur baru ini, pengguna iPhone yang ingin beralih ke Android tidak perlu khawatir kehilangan riwayat chat WhatsApp-nya.

 

"Kami sangat senang karena untuk pertama kalinya kami memudahkan orang-orang untuk memindahkan riwayat WhatsApp mereka dari satu sistem operasi ke sistem operasi lainnya," kata Product Manager WhatsApp Sandeep Paruchuri dalam keterangan resminya, seperti dikutip dari TechCrunch.

 

"Ini merupakan salah satu fitur yang paling banyak diminta oleh pengguna selama bertahun-tahun dan kami bekerjasama dengan sistem operasi dan produsen perangkat untuk menyelesaikannya," sambungnya.

 

Fitur baru WhatsApp ini diumumkan di event Galaxy Unpacked bersama sederet perangkat Samsung lainnya. 

 

Fitur ini akan hadir terlebih dahulu di Galaxy Z Fold3 5G dan Galaxy Z Flip3 5G, dan akan tersedia untuk ponsel Samsung lainnya yang menjalankan Android 10 ke atas dalam beberapa minggu ke depan.

 

WhatsApp tidak mengatakan kapan fitur ini akan hadir di ponsel Android non-Samsung dan iOS. 

 

Tapi aplikasi milik Facebook ini memastikan fitur tersebut akan dirilis untuk pengguna di seluruh dunia.

 

Untuk menggunakan fitur ini, pengguna WhatsApp harus menghubungkan perangkat lama dan barunya menggunakan kabel USB-C to Lightning. 

 

Setelah itu buka aplikasi Smart Switch di ponsel Samsung.

 

Perangkat baru kemudian akan meminta pengguna untuk memindai QR code menggunakan perangkat lama dan memindahkan riwayat WhatsApp. 

 

Untuk menyelesaikan proses transfer, pengguna tinggal login ke WhatsApp di perangkat baru dan mengimpor riwayat chat-nya.

 

WhatsApp memperingatkan riwayat chat hanya bisa dipindahkan jika pengguna belum login ke WhatsApp di perangkat baru. 

 

Jika pengguna terlanjut login ke WhatsApp di perangkat baru atau sebelum Smart Switch menyelesaikan proses transfer, maka proses pemindahan chat tidak akan berhasil.


0 komentar: