Ditemukan, Bahan Jaket Kulit Tanpa Harus Menyembelih Hewan

Pembuatan jaket kulit atau produk fashion kulit terbaru diperkirakan akan beralih dari penyembelihan hewan secara langsung, ke tekonologi yang lebih ramah lingkungan. Modern Meadow (MM), sebuah perusahaan di Amerika Serikat, memrakarsai teknologi penumbuhan kulit yang bisa dijadikan bahan dasar untuk pembuatan produk-produk fashion.
Dikutip dari laman Viva, hal tersebut dapat memangkas jumlah hewan yang disembelih hanya untuk diambil kulitnya. Teknik ini diyakini ke depan akan mengurangi ketergantungan terhadap pasokan kulit hewan. MM bahkan mengatakan, teknologi yang dimilikinya juga mampu menumbuhkan daging dengan metode serupa. Sehingga, hal tersebut juga dapat menyuplai kebutuhan daging untuk rumah makan.
Untuk menumbuhkan kulit diperlukan tanah, air, energi, dan bahan kimia berkadar rendah. Teknik ini dinamakan mesin jaringan berbasis biprinting. Semua pekerjaan dilakukan secara komputerisasi. Menurut Andras Forgacs, CEO dan founder MM, teknik tersebut dikembangkan untuk kepentingan desain dengan meminimalkan penyembelihan hewan.
“Dalam waktu dekat, kami juga akan menciptakan produk berupa daging yang lebih sehat, aman, dan tidak membutuhkan pengorbanan hewan atau perusakan lingkungan,” kata Forgacs.
Proyek ini menghabiskan dana tidak kurang dari USD 10 miliar. Dana disokong beberapa di antaranya oleh Peter Thiel sebagai pendiri PayPal dan Li Ka Shing, pemilik Horizon Ventures (HV).HV sendiri adalah investor untuk beberapa perusahaan besar, sebut saja Facebook, Waze, Skype, Spotify, Siri, dan Hampton Creek.
Dana sebanyak itu akan dimanfaatkan oleh MM untuk melakukan percepatan dalam urusan riset dan pengembangan produk ke depannya. Diharapkan akan segera muncul produk berkualitas yang tetap ramah lingkungan.

0 komentar: