Xiaomi mengenalkan
fitur terbaru yang bisa membuat gaming di ponsel menjadi lebih ngebut. Fitur bernama RAMDISK tersebut akan menginstal game langsung di RAM dan
bukan di memori internal. Fitur ini sedang diuji coba untuk Mi 10 Ultra
yang memiliki RAM 16 GB. Teknologi seperti ini sebenarnya sudah
digunakan oleh kebanyakan komputer, tapi baru kali ini diluncurkan untuk
ponsel. Dikutip dari South China Morning Post, RAMDISK memungkinkan ponsel untuk menggunakan sebagian RAM
sebagai ruang penyimpanan. Karena disimpan di RAM, game dan aplikasi
bisa diinstal dan dijalankan dengan lebih cepat. Head of Smartphones Xiaomi Zeng Xuezhong mengatakan game yang
diinstal dan dijalankan di RAM bisa lebih cepat 40-60% dibandingkan game
yang diinstal di memori internal. Ia mengatakan game seperti
Peacekeeper Elite, yang merupakan PUBG Mobile versi China, bisa diinstal
di RAM dalam waktu 10 detik dibandingkan dengan 19 detik jika diinstal
di memori internal. Teknologi ini tidak hanya membuat proses
instalasi lebih cepat, tapi juga waktu loading game. RAM 16 GB LPDDR5
yang digunakan Mi 10 Ultra bisa mencapai kecepatan hingga 44 GB/detik. Sedangkan memori internal UFS 3.1 yang digunakan memiliki kecepatan baca
dan 1.700 MB/detik dan kecepatan tulis 750 MB/detik. Saat ini fitur RAMDISK Xiaomi belum
tersedia untuk semua game dan masih dalam tahap uji coba. Baru ada
sekitar 10 game yang didukung teknologi ini yang sebagian besar adalah
game China seperti Peacekeeper Elite, QQ Speed dan Honour of Kings. Penggunaan
teknologi seperti RAMDISK di ponsel sebelumnya terhalang kapasitas RAM
ponsel yang tidak begitu besar. Tapi kini dengan ponsel flagship dan
ponsel gaming yang memiliki RAM hingga 16 GB hal itu tidak lagi jadi
masalah. Jadi pengguna Mi 10 Ultra bisa menggunakan RAM 8 GB
sebagai tempat penyimpanan aplikasi dan game, dan masih memiliki sisa 8
GB untuk menjalankan fungsi-fungsi lain. Selain itu, ada hal lain yang kurang mengenakkan. RAM akan
dibersihkan jika ponsel di-reboot atau baterainya habis, jadi jika
kalian sedang main game dan baterai habis maka game akan menghilang dari
ponsel. Jadi game yang diinstal di RAM memiliki ikon petir di
layar utama agar pemilik ponsel tahu bahwa game ini akan menghilang
setelah ponsel di-reboot. Untungnya Xiaomi menawarkan opsi untuk memindahkan game yang diinstal di RAM ke memori internal ponsel. |
0 komentar: