Kartu SIM Ala Apple Bisa Gunakan 3 Nomor Sekaligus
Dalam perhelatan besar yang dibuat Apple tak hanya memperkenalkan jajaran produk baru dan OS terbaru. Vendor berlogo apel ini meluncurkan SIM khusus. Seperti apa kecanggihannya? Sudah pasti ini bukan hanya kartu SIM biasa milik para operator. Keistimewaaan dari kartu SIM ini yaitu dapat berjalan diberbagai layanan operator yang berbeda.
Dengan begitu pengguna dapat mengaktifkan nomor ponsel berbeda secara sekaligus hanya menggunakan satu SIM card saja. Meski begitu, pihak Apple belum menjelaskan detil cara kerjanya, berikut laporan BusinessInsider.
Dalam perangkat iPad Air 2 model WI-FI+ Celular, Apple SIM sudah terinstal. Vendor asal negeri Paman Sam lewat situs resminya juga membarikan pernyataan, jika Apple SIM memberikan kemudahan untuk memilih bermacam-macam layanan berbagai operator selular di AS dan Ingris melalui iPad. Jadi kapan pun dibutuhkan, tinggal pilih yang sesuai keinginan tanpa terikat. Menarik bukan?
Sayangnya Apple SIM ini baru bisa digunakan iPad Air 2 dan iPad Mini 3 dan penggunannya baru bisa dilakukan di AS dan Inggris. Operator yang bisa digunakan saat ini diantaranya AT&T, Sprint, T-Mobile, dan EE serta masih akan bertambah di masa mendatang. Nah, jika iPad Air 2 dan iPad Mini 3 hadir di Indonesia apa Apple SIM bisa digunakan juga dengan pilihan beberapa operator?
0 komentar: