Google Perkenalkan Aplikasi Inbox untuk Pengguna Gmail
Beberapa hari yang lalu Google memperkenalkan aplikasi Gmail, dengan nama “Inbox” aplikasi yang memberikan kemudahan bagi pengguna internet ini akan membantu penggunanya untuk mengelola pesan yang masuk pada setiap harinya.
Aplikasi Inbox secara otomatis akan memberikan highlight untuk informasi penting yang secara cepat diterima oleh si pengguna, seperti jadwal event, tiket pesawat, dokumen atau juga foto. Aplikasi yang baru diperkenalkan oleh tim Google ini juga mampu mengecek data secara real time, untuk jadwal penerbangan yang dikirimkan Gmail kepengguna.
Begitu juga jika anda sebagai pengguna Inbox, dikala ingin menggirim paket, maka anda bisa menerima informasi tentang paket itu sudah sampai apa belum melalui Gmail. Tak sampai disitu saja ternyata anda juga bisa memakai fitur reminderke Inbox yang memungkin pengunanya dapat informasi untuk mengingat hal kecil .
Benar-benar bermanfaat sekali aplikasi ini, segala yang dibutuhkan oleh anda akan bisa terpenuhi dengan mudah dan cepat melalui aplikasi Inbox. Namun seperti yang dijelaskan untuk bisa mendapatkan aplikasi ini, maka harus menerima undangan dulu dari pihak Gmail baru bisa menggunakannya atau bisa juga dengan mengirimkan permintaan undangan ke inbox@google.com.
Selamat mencoba.
Selamat mencoba.
0 komentar: