FB Uji Coba Tampilan Video Mirip Youtube di Pages

FB dilaporkan sedang lakukan uji coba platform video untuk Facebook Pages yang bakal di-rollout out beberapa pekan ke depan. Jika dilihat dari desainnya, satu hal yang tampak kentara, layanan video ini mirip dengan apa yang kita jumpai di Youtube.

Untuk sementara fitur video baru itu hanya tersedia bagi laman atau pages saja. Interface yang ada mirip Youtube dengan menu featured videos dan playlists. Satu page milik ABC News menunjukkan kedekatan “ciri” layanan video baru itu dengan apa yang ada di Youtube.

Misalkan saja di laman muka terpampang “Featured Video” yang kemudian dilanjutkan dengan “Playlist” di bagian bawah. Poporsi ini mengingatkan kita dengan desain yang ada di Channel atau kanal di Youtube.

Belum lagi dihadirkan data terkait video yang bakal disaksikan. Misalkan saja jumlah penyuka video (likes) dan jumlah penayangan (views). Untuk featured dan laylist video juga hadir dengan thumbnail serta durasi video. Lengkap sudah kemiripan dengan “identitas” Youtube.
Gadgets.ndtv.com melaporkan jika pages akan menerima desain ini secara otomatis di section video mereka. Jika pemilik laman tidak memilih opsi Featured Video atau membuat Playlists, video di laman tersebut akan disusun secara otomatis dalam list kronologi.
“Karena semakin banyak orang meng-upload, berbagi, dan menemukan video di Facebook, pemasar menyadari nilai video pada setiap tahap siklus pembelian,” tulis FB di satu blog post mereka.

0 komentar: